Game Terbaru Yang Akan Rilis Di Tahun 2021

Game Yang Rilis Tahun 2021

Industri game masih mengalami pertumbuhan signifikan. Setelah menurun di tahun 2020 karena pandemi, beberapa developer dan perusahaan mulai berbenah. Game yang tertunda kini memiliki kepastian. Di tahun 2021, beberapa game tersebut telah siap rilis. Faktor lain yang mendorong industri ini adalah kemunculan kartu grafis terbaru dan AMD dan Nvidia. Selain itu, PS5 juga telah tersedia di pasaran. Semuanya merupakan gear yang siap menjalankan game favorit dengan mudah. Untuk mengetahui apa saja game tersebut, cek daftar berikut ini.

Daftar Game Terbaru Tahun 2021

  • Hitman 3

Hitman 3 akan menjadi game yang layak ditunggu. Bermain sebagai pembunuh bayaran memang menjanjikan tantangan tersendiri. Selain itu, kamu juga diajak berpetualang ke beberapa kota dengan setting menarik. Pemain Hitman 1 dan 2 dapat melakukan import peta sehingga lebih lengkap.

  • Resident Evil 8: Village

Nama Resident Evil sudah tidak asing lagi bagi para gamer. Game survival dan zombie tersebut selalu memberikan tantangan yang menegangkan. Di tahun 2021, developer berencana merilis game terbaru di seri ini yaitu Resident Evil 8: Village. Jalan cerita masih tentang karakter utama yang harus bertahan hidup karena kehadiran wabah zombie. Untuk memberikan daya tarik lebih seru, game ini menggunakan grafis yang sangat detail.

  • Far Cry 6

Seri keenam Far Cry siap rilis di tahun 2021. Jika kamu adalah gamer sejati, Far Cry merupakan game yang wajib untuk dimainkan. Rilisan sebelumnya juga memiliki fitur dan gameplay menarik. Masing-masing mempunyai setting dan background berbeda. Tentu saja, versi keenam harus lebih seru apalagi didukung dengan console terbaru.

  • God of War: Ragnarok

God of War termasuk game yang sangat dinanti. Trailer menunjukkan apa yang nanti gamer dapatkan. Di versi sebelumnya, game God of War sangat terkenal karena kualitas grafik dan jalan cerita. Para gamer berharap Ragnarok akan menunjukkan kapabilitas lebih baik.

  • Little Nightmares 2

Little Nightmares 2 merupakan game dengan genre horror. Kamu harus mampu keluar dari sebuah menara dan ruangan. Game juga membutuhkan skill bertahan serta menyelesaikan misi dengan cepat dan efektif. Di versi kedua, jalan cerita sedikit lebih kompleks yang membuat player harus mencari solusi cepat.

  • Gotham Knights

Game berikutnya yang akan rilis adalah Gotham Knights. Cerita tentang Batman masih menjadi andalan. Akan tetapi, karakter lain juga tersedia seperti Nightwing, Batgirl, dan Robin. Cerita bermula dari identitas Bruce Wayne yang diketahui publik. Tugas superhero segera dialihkan ke karakter lain yang telah menerima pelatihan dan mentor dari Batman.

  • Ghostwire: Tokyo

Bagi yang suka horor dan aksi, game yang tepat adalah Ghostwire: Tokyo yang siap rilis di tahun 2021. Game ini menggabungkan aksi yaitu karakter harus menghancurkan dan mengalahkan hantu dengan setting Tokyo. Game tersebut menggunakan sudut pandang orang pertama. Developer dan creator menjanjikan keseruan dan kejutan saat memainkan game tersebut.

Lebih Lanjut Tentang Gaming Di Tahun 2021

Bermain game di console sepertinya masih belum tergantikan. Hal ini terjadi karena kemunculan kartu grafis level tinggi dari dua perusahaan besar yaitu Nvidia dan AMD. Keduanya melakukan pengembangan GPU yang kini diterapkan pada console generasi terbaru. Hasilnya, game menjadi lebih mudah dimainkan pada berbagai level. Situasi ini menjadi tonggak baru di industri gaming karena adopsi perangkat VR masih terbatas. Daripada bermain secara virtual, produsen console fokus ke peningkatan dan upgrade hardware. Bermain secara konvensional masih menjadi pilihan apalagi sudah muncul rilisan console terbaru dari Xbox dan Playstation.

Tantangan di industri ini adalah game mobile yang mulai dominan bahkan sudah sangat jauh melebihi game di console dan komputer. Situasi seperti ini bukan hal aneh karena smartphone telah merambah berbagai aspek kehidupan. Developer membuat game dengan berbagai level yang kompatibel di perangkat mobile tersebut. Kamu bahkan bisa bermain game level berat seperti Fortnite selama spesifikasi mendukung.

Disisi lain, masih banyak gamer yang tetap bermain dengan cara klasik. Mereka lebih memilih duduk di depan televisi atau layar lalu mulai menjalankan game via console. Keuntungan cara main seperti ini adalah setting grafis tinggi sehingga mampu melihat secara detail setiap aspek dari game tersebut. Saat kamu memainkan Resident Evil, sudut pandang memiliki peran penting. Gamer harus mampu mengetahui lingkungan sekitar lalu bergerak dengan cepat. Console generasi terbaru mampu menunjang hal tersebut.

Seperti yang telah diketahui bersama, tahun 2020 menjadi periode sulit karena kemunculan pandemi yang masih belum berakhir. Akan tetapi, manusia selalu mampu bertahan dan beradaptasi. Beberapa bulan menjelang tutup tahun, situasi mulai terkendali. Developer mulai melanjutkan proyek yang tertunda. Berita penting ini layak mendapat apresiasi. Gamer tidak lagi menunggu lama untuk memainkan game terbaru dan memulai petualangan dari game tersebut.