Mengenal Game Genshin Impact

Genshin-Impact

Genshin Impact hadir dengan sistem bermain Action Role Playing Game dipadu konsep Open World. Penyatuan dua elemen tersebut memang mampu menghadirkan adiksi tersendiri bagi pemain. Mengikuti perkembangan karakter di dunia yang terbuka menjadi semacam tantangan tersendiri.

Lewat sistem permainan Action RPG dalam Genshin Impact, aksi hack and slash menjadi hal yang lazim dan mudah dilakukan. Cukup butuh timing dan posisi yang tepat untuk mengalahkan musuh. Menariknya, tidak melulu soal bertarung, sebab miHoYo juga menjejalkan skill memasak bagi karakter agar dapat bertahan hidup. Dengan mencari bahan baku di lingkungan sekitar. Ada buah, sayur-mayur, bahkan ikan pun dapat ditangkap.

Permainan ini menjadi gane terbesar dari studio Cina. Permainan yang dikembangkan oleh Developer miHoYo ini, memiliki lebih dari 20 juta pemain yang terdaftar. Diketahui, permainan ini mendapatkan 17 juta Unduhan dalam empat hari perilisan.

Genshin Impact adalah tipe permainan Open World (plot tidak linear) dengan sistem gacha, yang artinya ini adalah game gratis dan pemain bisa melakukan lotre untuk memenangkan bonus seperti karakter premium di dalam game.

Fokus dari game Genshin Impact ini adalah pemain harus mengumpulkan karakter. Berikut ini adalah sejumlah tips untuk memainkan game Genshin Impact.

Tips Bermain Game Genshin Impact

    1. Melakukan Quest

      Tips pertama adalah pastikan kamu melakukan kuis. Ada berbagai macam kuis yang tersedia dalam game Genshin Impact. Para pemain disarankan untuk melakukan misi yang telah tersedia. Apabila pemain telah menyentuh Adventure Rank level 12, maka mereka disarankan untuk melakukan Comission Quest.

      Ada sejumlah quest yang memerlukan pemain untuk mencapai level karakter tertentu. Apabila quest telah di-unlock, maka disarankan peserta untuk langsung menyelesaikannya.

    2. Aktifkan Teleport Waypoints Dan Statues

      Ketika pemain mengaktifkan teleport waypoints dan statues, maka pemain akan mendapatkan adventure rank EXP.

      Pastikan kamu mengaktifkan hal ini ketika harus menyelesaikan quest. Hal ini akan mempermudah para pemain game Genshin Impact untuk berpindah tempat dan mendapatkan adventure rank.

    3. Loot Item

      Karena Genshin Impact memiliki sistem gacha, maka pemain disarankan untuk melakukan loot item selama menyelesaikan quest maupun saat eksplorasi.

      Sebagai informasi, gacha merupakan sistem di mana pemain bergantung pada keberuntungan mereka. Loot item ini akan berguna ketika pemain akan meningkatkan tokoh di game Genshin Impact.

    4. Selesaikan Daily Commissions

      Setiap hari pemarin memiliki sejumlah misi kecil yang akan diberi reward EXP serta item drop. Hal ini akan di-unlock ketika pemain game Genshin Impact mencapai Adventure Rank level 12.

      Biasanya, pemain akan diminta untuk pergi ke suatu tempat dan diminta untuk berperang melawan monster.

      Pastikan kamu tidak melewatkan Daily Commissions yang harus dilakukan setiap harinya. Tak perlu khawatir menyita waktu, karea Daily Commissions hanya memakan waktu yang sebentar.

    5. Jelajahi Maps

      Jika kamu bingung mau ngapain, maka hal pertama yang perlu kamu lakukan untuk bermain game Genshin Impact adalah menjelajahi Map.

      Jelajahi seluruh map agar kamu bisa mendapatkan chest. Ada berbagai keuntungan yang didapat mulai dari mendapatkan exp untuk meningkatkan level dan akan dapat sejumlah barang baru

    6. Jangan Menabung Material Leveling Karakter

      Sistem leveling di game ini cukup unik. In game adventure RPG lainnya, membunuh banyak monster kalian akan mendapat banyak experience (EXP). Tetapi Genshin Impact membunuh monster hanya menghasilkan EXP yang sangat sedikit.

      Notes dan buku seperti Wanderer’s Advice yang kalian bisa dapatkan di chest dan quest sebaiknya digunakan langsung. Tapi jangan juga terlalu boros menggunakan item EXP dan membaginya ke setiap karakter yang kalian punya.

    7. Investasi pada Artifact

      Memiliki beberapa karakter dengan level tinggi adalah hal minimal untuk eksplorasi dunia Tevyat. Kalau kalian membutuhkan hit yang terlalu banyak untuk membunuh satu monster, ini adalah pertanda bahwa Artifact kalian masih lemah.

      Investasi Artifact dengan benar akan terasa sangat berbeda, dari yang tadinya membutuhkan 10 hit untuk membunuh monster tiba-tiba hanya membutuhkan 3 hit.

      Artifact adalah aksesoris atau armor yang meningkatkan status seorang karakter. Kalian tidak bisa mendapatkan Artifact dari gacha, hanya bisa mendapatkan Artifact dari cleaering dungeon, membuka chest, and menyelesaikan quest. Artifect memberikan peningkatan terbesar untuk damage kalian.

      Saran dari SPIN Esports: Pilih karakter utama dan and tingkatkan rating attacknya. Aksesoris feather adalah booster utama untuk attack karakter kalian. Jadi kalau nggak fokus mencari feather 4 bintang atau enhance feather 3 bintang dengan artifact yang lainnya.

    8. Dapatkan 2 Artifact 4-Bintang

      Pada saat kalian sudah mencapai cathedral Monstadt, kalian akan diminta melakukan sebuah quest. Pergi kesana dan cari seorang biarawati bernama Victoria.

      Setiap kalian berdialog dengan dia, akan ada icon treasure chest dan kalian akan mendapatkan reward. Victoria akan memberikan kalian Artifact 4 bintang, yang sangat signifikan kalau kalian enhance terus menerus. Ini adalah Artifact yang mudah untuk didapatkan, jadi kalian jangan sampai terlewat.

      Setelah itu ada lagi di Dadaupa Gorge. Ada quest yang menyuruh kalian meng-eliminasi 3 kamp musuh dan menyalakan 3 obor fire (pyro), ice (cyro) and lightning (electro). Semua elemen yang kalian akan punya.

      Setelah quest tersebut selesai, hadiahnya adalah feather artifact 4 bintang, yang akan memberikan peningkatan untuk attack yang sangat besar.